Inspektorat Kabupaten Magetan menggelar Bimbingan Teknis (Bimtek) Pengawasan Terhadap BUMD. Bimtek berlangsung selama 2 hari pada Selasa-Rabu, (19-20/7) di Hotel Nirwana Sarangan. Kegiatan bertujuan meningkatkan kompetensi ASN di Inspektorat dalam pengawasan Badan Usaha Milik Daerah (BUMD).

Sekretaris Inspektorat Kabupaten Magetan, Andy Feriyanto, S.H., membuka langsung acara Bimtek. Kegiatan diikuti ASN Inspektorat dan perwakilan ASN dari Bagian Perekonomian. Hadir sebagai narasumber dari BPKP Perwakilan Provinsi Jawa Timur, antara lain Galuna Hari Wangi, S.S.T., M.S.E., Rachmad Tegoeh Soepriyambodo, S.E., CA., dan Andika Pambudi Raharja, S.E.

Tegoeh Soepriyambodo menyampaikan materi tentang evaluasi kinerja PDAM. Tingkat kinerja PDAM diukur berdasarkan Keputusan Menteri Dalam Negeri Nomor 47 Tahun 1999. Penilaian dilakukan untuk melihat capaian kinerja (tingkat keberhasilan) PDAM dan memberikan saran perbaikan dalam upaya peningkatan kinerja perusahaan. Kategori kinerja PDAM ditetapkan dengan kategori mulai dari baik sekali hingga tidak baik.

Berbeda dengan Tegoeh Soepriyambodo, Andika Pambudi menyampaikan penilaian kinerja PDAM berdasarkan Indikator Direktorat Jendral Cipta Karya Kementerian PUPR. Kinerja ditetapkan dengan status kesehatan. Status kesehatan PDAM diperoleh dengan membandingkan nilai total kinerja dengan kriteria yang telah ditetapkan, sehingga dapat diperoleh status kesehatan mulai dari sakit, kurang sehat dan sehat.

Foto bersama Peserta Bimtek dengan Narasumber

Sementara itu, Galuna Hari Wangi menyampaikan materi Penilaian Tingkat Kesehatan BPRS. Penilaian mendasarkan pada Peraturan OJK Nomor 20/POJK.03/2019, SE OJK Nomor 28/SEOJK.03/2019. Penilaian bertujuan sebagai bahan evaluasi manajemen, masukan bagi penentu kebijakan dan menjadi pertimbangan nasabah dalam menentukan BPRS yang bisa dipercaya nasabah untuk menyimpan dan mengajukan pembiayaan.

Bimtek berlangsung antusias dan interaktif. Hari pertama diisi dengan penyampaian materi dan hari kedua diisi dengan praktek pengisian kerta kerja penilaian. Kegiatan bimtek ditutup langsung oleh Inspektur Magetan, Ari Widyatmoko, S.E., dan diakhiri dengan foto bersama peserta bimtek dengan narasumber. (dep)